
WPdotCOM, Lumajang – Alini Ghoni Ramadhani Putri, siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Lumajang Jawa Timur menjuarai Puteri Pendidikan Indonesia 2022.
Prestasi itu ia peroleh setelah melewati seleksi di kabupaten dan provinsi, pada tingkat nasional, Alini dan Nur Wanda (SMAN 2 Lumajang) dinobatkan sebagai Putera-Puteri Pendidikan Indonesia 2022.
Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Ikatan Pemuda Prestasi Indonesia. Ada 300 peserta yang mendaftar di ajang ini. Mereka lalu disaring menjadi 170 peserta di tahap 2. Pada tahap semifinal, diambil 105 peserta dari semua kategori. Sementara pada Grand Final diambil 24 pasang peserta.
“Tahap I berupa ujian tes tulis seputar pendidikan. Tahap II berupa wawancana (interview) dengan menggunakan bahasa Inggris, personal branding, dan keorganisasian. Sedangkan tahap III, yakni semifinal, ujiannya berupa Focused Group Discussion (FGD), catwalk dan speech (pidato),” jelas Alini di Lumajang, Senin (12/9) lalu.
