Produktif! SMAN 3 Kota Batu Luncurkan Dua Buku Ber-ISBN

Literasi124 Dilihat

WPdotCOM, Batu – Produktivitas selama pandemi bagi guru dan siswa, seharusnya tidak berhenti karena beragam persoalan mengiringi sistem pembelajaran jarak jauh sejak Maret silam.

Hal itu dibuktikan oleh SMA Negeri 3 Kota Batu, Jawa Timur. Sejak pandemi merebak dan pembelajaran jarak jauh dimulai, kreativitas untuk menghasilkan karya tulis akhirnya berhasil dan sukses melahirkan dua karya.

“Pertama adalah karya tulis guru dalam bentuk antologi puisi, dengan tema Lawan Covid-19 dengan Pembelajaran Jarak Jauh. Buku kedua juga masih sama, berupa antologi puisi yang diikuti oleh siswa SMAN 3 ini. Tema antologi puisi siswa sebanyak 100 judul tersebut adalah Tetap Semangat Belajar di Masa Pandemi,” demikian disampaikan Kepala SMAN 3 Batu, Ritul Ida Djarwati, S.Pd, M.Pd kepada Warta Pendidikan, Selasa (21/10) siang.

“Alhamdulillah, keduanya sudah terbit dan selesai dicetak oleh penerbit P3SDM Melati Publishing,” sambungnya.

Kedua antologi puisi tersebut, lanjut Ritul, merupakan kesepakatan bersama antara dirinya sebagai Kepala Sekolah dan guru serta siswa di sekolah tersebut.

“Ini merupakan langkah baik yang bisa ditiru sekolah lain. Kreativitas guru dan siswa, bisa menghasilkan karya tulis yang tentunya akan menambah khazanah literasi di dunia pendidikan,” jelasnya.

Nanti, katanya lagi, pada tanggal 28 Oktober 2020 ini, kedua buku tersebut akan diluncurkan dalam rangka Peringatan Hari Sumpah Pemuda.  (d’)

Blibli.com
Blibli.com