
WPdotCOM, Jakarta – Mendikbudristek Nadiem Makarim mengaku memiliki 400 orang yang tergabung dalam “organisasi bayangan”.
Sekretaris Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Alpha Amirrachman mempertanyakan perihal gaji 400 orang di luar kementerian tersebut.
Alpha menyebut hal itu akan menjadi beban tersendiri bila digaji dengan uang negara. Terlebih, 400 orang ini merupakan tenaga profesional di luar Kemendikbudristek.
“Organisasi bayangan ini jelas membebankan secara anggaran, bisa jadi anggarannya sama atau lebih besar dari anggaran birokrasi karena bisa jadi dianggap sebagai “kelompok profesional”,” sebut Alpha dalam keterangan tertulis, Jumat (23/9).
View this post on Instagram
Alpha juga mengkritisi posisi dari ketua tim tersebut. Sebab, Nadiem menyebut ketua tim bayangan tersebut setara dengan direktur jenderal atau eselon satu.
“Lalu, membuat pemimpin organisasi bayangan ini setara dengan dirjen atau eselon 1 jelas blunder besar. Karena artinya bisa ada conflicting decision making,” tutur dia.
Alpha mengaku kaget dengan pengakuan Nadiem. Sebab, tim ini malah dibicarakan terbuka.
“Biasanya organisasi bayangan itu tidak dibicarakan terbuka, ini malah beliau umumkan, ini jelas berbahaya karena akan memberikan legitimasi,” ujar dia. (sumber: medcom)
