Forum Agen Perubahan 2022: Wadah Praktik Baik Pembangunan Perubahan

Berita Nasional204 Dilihat

Jakarta – Kemdikbudristek melalui Biro Organisasi dan Tata Laksana menyelenggarakan Forum Agen Perubahan 2022 di Ballroom Intercontinental Hotel Pondok Indah, Jakarta, Jumat, (14/10).

Forum ini dimaksudkan sebagai suatu wadah berbagi praktik baik para agen perubahan yang berasal dari satuan kerja di lingkungan Kemendikbudristek seluruh Indonesia. Dalam forum tersebut, Agen Perubahan ini  saling berbagi pengalamannya dan juga membahas antara lain pembangunan perubahan, kendala atau hambatan, solusi, serta dampak rencana tindak perubahan bagi unit kerja masing-masing agen perubahan.

Forum Agen Perubahan kali ini merupakan acara yang spesial mengingat berbagi praktik baik ini tidak hanya dihadiri oleh agen perubahan dari berbagai provinsi di seluruh Indonesia, namun juga dikejutkan dengan kedatangan Mendikbudristek Nadiem Anwar Makarim didampingi oleh Staf Khusus Mendikbudristek Bidang Pembelajaran, Hamid Muhammad.

Kehadiran Mendikbudristek khusus ingin berbincang-bincang langsung dengan Agen Perubahan Kemendikbudristek. Nadiem menyampaikan bahwa ke depannya diperlukan agen-agen perubahan yang berani untuk bergerak membangun unit kerjanya. Nadiem juga berharap bincang-bincang santai dan berbobot seperti ini dapat terus dilakukan baik secara luring maupun daring.

“Dalam menyusun aksi perubahan harus user sentric design, di mana Agen Perubahan lebih mendengarkan apa yang dibutuhkan oleh pengguna layanan dan stakeholders. Apresiasi yang terpenting adalah yang kita terima dari peserta didik, guru, dosen, kepala satuan pendidikan, dan pengguna layanan Kemendikbudristek lainnya, yang mengapresiasi kinerja layanan dari Kemdikbudristek,” pesan Nadiem.

Blibli.com
Blibli.com