Sukses LKIR dan NYIA, Indonesia Bersiap Gelar Pameran Riset dan Inovasi Skala Internasional

Shopee Indonesia
Shopee Indonesia

Jakarta – Sebanyak 104 karya ilmiah dan inovasi para finalis peserta LKIR ke-54 dan NYIA ke-15 menjadi bagian dari pameran riset dan inovasi terbesar di Indonesia, InaRI Expo 2022.

Dari ratusan karya tersebut, telah terpilih para pemenang kategori Grand Awards dan Special Awards. Kepala BRIN, Laksana Tri Handoko, mengatakan, YRIF pada tahun mendatang akan ditingkatkan menjadi level internasional dan dapat diikuti oleh semua kalangan usia.

“Adik-adik yang hadir dan yang menjadi pemenang hari ini akan menjadi bagian dari sejarah, karena YRIF pada tahun ini akan menjadi yang terakhir. Pada tahun depan, ajang ini akan kami naikkan levelnya menjadi skala internasional, yaitu Internasional Indonesia Youth Research and Innovation Fair,” kata Handoko.

Shopee Indonesia

Dia mengatakan, selain dapat diikuti oleh para peserta dari semua negara, perlombaan ini juga dapat diikuti oleh semua usia, mulai dari tingkat SD, SMP, SMA, mahasiswa, guru, hingga para pensiunan sekalipun.

“Sehingga kami berharap tahun depan jumlahnya tidak hanya makin banyak, tetapi juga tingkat partisipasi dan pelibatan para periset di semua umur. Karena siapa saja bisa jadi periset, karena riset melakukan sesuatu yang kreatif,” tambahnya.

Blibli.com
Shopee Indonesia